Minggu, 11 Agustus 2024 – 12:40 WIB

Jakarta, VIVA – Airlangga Hartarto dikabarkan mundur sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Dito Ariotedjo Meminta untuk menunggu. Meski demikian, Dito tak mengungkapkan dengan gamblang mengenai kebenaran kabar itu.

Baca Juga:

Sosok Inisial S Akan Jadi Cawagub Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Kata Airlangga

Dia hanya meminta masyarakat untuk menunggu informasi resmi dari Partai Golkar, terkait dengan kabar tersebut.

“Kita tunggu ya resminya,” kata Dito kepada media, Minggu, 11 Agustus 2024.

Baca Juga:

Heru Budi Diminta Anggarkan Program Makan Bergizi Gratis di APBD Perubahan Jakarta 2024

Dia menambahkan, kabar mundurnya Airlangga dari tampuk kepemimpinan Golkar itu, diduga karena Menko Perekonomian itu akan fokus di pemerintahan.

“Mungkin karena akan fokus di pemerintahan, dan tantangan ke depan terkait ekonomi nasional dan global semakin banyak dan kompleks,” ujarnya.

Baca Juga:

Golkar Usung Mantan Wakil Wali Kota Tangerang di Pilwalkot 2024

Mardiana Ramaikan Bursa Calon Bupati di Pilkada Lampung Tengah 2024, Tantang Petahana

Mardiana, memutuskan untuk maju dan ikut kontestasi di Pilkada 2024. Ia mengaku mendapat dorongan dari masyarakat sehingga berketetapan hati untuk maju Jadi calon bupati.

judul_img

VIVA.co.id

9 Agustus 2024



Fuente